MERANGIN - Pj Bupati Merangin H Mukti menyebutkan keterlibatan pemilih pemula dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sangatlah penting, mengingat presentase pemilih pemula dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) lebih dari 50 persen jumlah pemilih.
Untuk itu jelas H Mukti, pendidikan politik menjadi sangat penting agar para pemilih pemula ini dapat berperan aktif dalam mengawal proses Pemilu 2024. Pemilih pemula memiliki potensi sangat besar untuk berkontribusi dalam menentukan pemimpin baru.
Baca juga:
Tony Rosyid: Firli dan Prahara di KPK
|
‘’Pemilih pemula ini memiliki antusiasme yang sangat tinggi, serta dekat dengan penggunaan teknologi informasi terutama media social, ’’ujar Pj Bupati usai memimpin jalannya Rakor persiapan Pemilu 2024 di rumah dinas bupati, Rabu (31/1).
Pemilih pemula lanjut Pj bupati, bisa mengambil peran dimulai dari benar-benar memastikan bahwa calon yang nanti dipilih adalah calon yang yang memiliki gagasan serta visi - misi membangun negeri.
‘’Saya mengajak para generasi muda kita untuk berpartisipasi aktif dalam Pemilu 2024. Kaula muda ini mempunyai antusiasme tinggi, punya bekal lebih terutama tentang penggunaan teknologi informasi, ’’ujar Pj Bupati.
Para pemilih pemula dan masyarakat yang belum mencetak Kartu Tanda Penduduk (KTP) pinta H Mukti, untuk segera melakukan perekaman dan mencetak KTP di Kantor Dinas Dukcapil Kabupaten Merangin.
‘’Gunakan pilih kita dengan bijak dan sebaik-baiknya, jangan sampai ada generasi muda kita yang golput dalam memilih pemimpin negara dan wakil rakyat, ’’pinta Pj Bupati Merangin lagi.(IS/kom)